Jakarta – Setiap daerah pasti memiliki budaya dan norma sosial yang berbeda-beda. Hal ini dipengaruhi oleh kebiasaan masyarakatnya dan sistem norma yang berlaku. Perbedaan budaya tersebut dapat berakibat fatal apabila kamu melakukan hal yang dianggap tidak etis atau bahkan dilarang di daerah tersebut. Sebaiknya, saat akan mengunjungi suatu daerah kamu mempelajari apa saja hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan disana.
Jepang adalah salah satu negara yang dikenal dengan masyarakatnya yang sangat disiplin dan teratur. Yuk, simak apa aja sih yang tidak boleh dilakukan saat kamu di Jepang!
1. Makan Sambil Jalan
Karena orang Jepang sangat sadar dengan kebersihan di jalan dan dikhawatirkan akan mengotori jalan. Kalo kamu lagi street food an, kamu bisa cari tempat yang nyaman untuk makan atau berdiri di area stall tempat kamu beli makanan aja yaa.
2. Memetik Bunga Sakura
Bunga Sakura hanya mekar dalam waktu singkat saat musim semi. Jadi, jangan coba untuk memetiknya langsung dari tangkai yaa. Kalau kamu mau, lebih baik mengambil bunga sakura yang udah gugur di bawah pohon.
3. Memotong Barisan Antrian
Orang-orang Jepang terkenal tertib banget apalagi soal ngantri. Jadi, jangan bawa kebiasaan buruk buat motong antrian yaa bestie!
4. Membuang Sampah Sembarangan
Jepang sangat bersih karena masyarakatnya yang sadar kebersihan dan selalu membuang sampah pada tempatnya. Yuk ikuti cara mereka menerapkan hal itu!
5. Berdiri di Sebelah Kanan Escalator
Karena jalur sebelah kanan itu khusus buat orang yang ingin mendahului. Jadi, kalo kamu gak lagi buru-buru, berdiri di sebelah kiri aja yaa.
6. Menyeberang Selain di Zebra Cross
Hal yang tidak boleh dilakukan di Jepang selanjutnya adalah menyebrang selain di zebra cross. Ada atau tidak ada mobil yang melintas, penyeberang jalan raya wajib lewat zebra cross. Kalau melanggar, petugas akan menegurmu
7. Mengambil Foto di Dalam Kereta
Seiring dengan maraknya penggunaan sosmed, kini hampir semua orang mengunggah kegiatannya disana. Di Jepang, hal ini jadi aturan yang sangat ketat, karena menyangkut privacy seseorang.Jadi usahakan kalian jangan asal jepret di tempat umum yaa
8. Berisik di Dalam Kereta
Kalau kamu lagi di kereta usahakan jangan terlalu heboh ya pas ngobrol. Agar penumpang yang lain juga gak terganggu sama suara kamu.
9. Makan Tanpa Menggunakan Alat Makan
Jika di Indonesia makan dengan tangan kosong adalah hal yang lumrah, orang Jepang menganggap ini tidak sopan. Karenanya ketika kamu makan di Jepang, sebisa mungkin gunakan sumpit, garpu, atau sendok.
10. Tidak Ikut Membungkuk saat Salam Penghormatan
Orang Jepang terbiasa membungkuk ketika bertemu orang lain dengan niat menghormatinya. Sehingga, ketika kamu tidak ikut membungkuk saat mereka membungkuk, orang Jepang akan menganggap kamu kurang sopan.
Nah, udah paham kan apa aja yang gak boleh dilakuin di Jepang. Sekarang udah siap berlibur ke Jepang dong. Yuk rencanain liburanmu ke Jepang bareng meetcationtravel atau follow instagram kita di @meetcationtravel buat dapetin info paket tour lainnya.